Cake ketan hitam ini sebenarnya mau dibikin di Batusangar, di rumah mertua. Mertuaku udah membender ketan hitamnya jadi tepung, tapi karena nga sempat, tepungnya aku bawa ke Padang. Kebetulan saat Ama (mertua perempuanku) dan adik ipar datang ke Padang, kami bikin deh cake ini. Aku lihat resepnya mbak fe di cakefever.com. kayaknya aku yakin dengan tastenya mbak fe yang punya cita rasa tinggi, tampaknya. Key, ini resepnya:
Bahan:
250 gram tepung ketan hitam
200 gram gula pasir
200 gram minyak goreng
6 butir telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
2 sdm susu kental manis
200 gram gula pasir
200 gram minyak goreng
6 butir telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
2 sdm susu kental manis
Cara membuat:
Kocok telur dan gula dengan mikser hingga mengembang dan kental. Masukkan garam dan vanili, kocok rata. Masukkan susu kental manis, kocok rata. Masukkan tepung ketan hitam dengan cara diayak ke dalam kocokan telur, aduk rata dengan menggunakan spatula besar. Masukkan minyak goring, perlahan. Aduk balik sampai rata dengan spatula. Pastikan minyak tercampur rata, jjiak tidak kue akan bantat. Masukkan loyang 30x10 cm, kukus dengan api sedang selama 20 menit. Jangan pakai api besar supaya kue nga bergelombang.
Kocok telur dan gula dengan mikser hingga mengembang dan kental. Masukkan garam dan vanili, kocok rata. Masukkan susu kental manis, kocok rata. Masukkan tepung ketan hitam dengan cara diayak ke dalam kocokan telur, aduk rata dengan menggunakan spatula besar. Masukkan minyak goring, perlahan. Aduk balik sampai rata dengan spatula. Pastikan minyak tercampur rata, jjiak tidak kue akan bantat. Masukkan loyang 30x10 cm, kukus dengan api sedang selama 20 menit. Jangan pakai api besar supaya kue nga bergelombang.
Aku mengikuti semua tahap seperti apa yang ditulis mbak fe, tapi belakangan aku baru sadar kalo susu kental manisnya kelupaan. Wah sempat binggung takut kuenya nga manis,,,. Sempat kepikri SKMnya situang ke atas kue nya sedang di kukus itu, tapi takut kalo dandangnya dibuka ntar kuenya bantat lagi. Akhirnya pasrah aja.
Setelah 25 menit dandang aku buka, hasilnya kuenya mengambang dengan sukses. Setelah dingin, potong, dan icip. Ternayta rasanya enak, walau nga pakai SKM, masih tetap manis kok.
No comments:
Post a Comment