Wednesday 10 October 2012

Sponge cake lembut

Akhirnya kesampaian juga bikin sponge cake yang sebelumnya udah lama aku filekan. Pada dasarnya sponge cake merupakan cake yang ringan dan disebut sponge cake kerena teksturnya memang mirip spons, berpori halus, kelembabannya bersumber dari lemak dan telur, beda dengan chiffon cake yang kelembabannya yang bersumber dari air. Resep ini cukup membuatku penasaran karena menggunakan cairan yaitu susu cair, penasaran apakah teksturnya tetap seperti spons atau mirip chiffon cake. Aku coba bikin untuk 3 telur, jadi semua bahan dikali 3/5. Ini resepnya, sumber asli bisa lihat di sini:


Bahan:

5 eggs
150 sugar
100 gr flour
25 gr cornstarch
1/2 tsp baking powder
50 ml milk + 1 tsp vanilla extract
50 gr butter, melted
 

Cara membuat:

Beat eggs and sugar over hot water until mixture is thick, and pale for about 5 mins on high until Ribbon stage. The bubbles should be very very fine. Sift flour, cornstarch and baking powder together. Fold in flour mixture in 3 additions, alternating with milk.
Lastly, put some batter into the melted butter, and combine. Put the buttered batter back into the main batter and fold to combine. Pour batter into a 8 or 9 inch round pan (bottom lined). Bake in a preheated oven of 170/180C for 30-35 minutes. Overturn cake for 2 mins after removal from oven and turn it upright again. Loosen sides from pan and remove from pan for total cooling.

Hasilnya: cakenya benar-benar spongy, berpori halus dan nga padat, karena bahan lemaknya dikit cake ini cocok untuk base cake yang diberi buttercream. Hasilnya pun menjulang dan kokoh, rasanya juga enak,,,, tapi benar deh kalo mengunakan emulsifier cake berasa kurang enak, di lidah terasa agak pahit gitu walaupun cake terasa lembut dengan menggunakan emulsifier tapi kenikmatannya jadi berkurang, padahal aku cuma pakai emulsifier 1/2 sdt peres.

Oh ia, setelah aku analisa ternyata benar adanya beberapa trik yang pernah aku baca agar cake berpori halus, ini diantaranya:
  • Saat adonan telur dan gula mencapai soft peak, maka turunkan kecepatan mixer, mixer sebentar untuk mengeluarkan kelebihan udara;
  • Sebelumnya aku udah pernah bikin cake dengan baking soda tapi hasilnya berpori kasar, agar cake dengan baking soda berpori halus maka baking soda harus tercampur rata dengan bahan kering;
  • Jatuhkan loyang perlahan (3 kali) setelah adonan dimasukkan ke loyang, tujuanya membuang kelebihan udara agar cake berpori halus dan saat dipanggang adonan tidak mengembang besar namun menciut setelah keluar oven.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...